Menonton drama Korea (drakor) menjadi salah satu hiburan yang menarik untuk banyak orang. Itu berkat jalan cerita yang menarik dan penampilan aktor Korea yang mengesankan.
Sejumlah drakor berhasil meraih jutaan penonton dari penjuru dunia, bahkan beberapa di antaranya berhasil meraih rating tertinggi. Dilansir dari Preview, berikut 10 drama Korea dengan rating tertinggi sepanjang masa.
The World of the Married (2020): 28,37%
Sky Castle (2018): 23,78%
Crash Landing on You (2019): 21,68%
Reply 1988 (2015): 18,8%
Goblin (2016): 18,68%
Mr. Sunshine (2018): 18,13%
Mr. Queen (2020): 17,37%
Love (ft. Marriage and Divorce) 2 (2021): 16,58%
Itaewon Class (2020): 16,54%
Vincenzo (2021): 14,63%
The World of The Married menempati posisi pertama drama Korea dengan rating tertinggi sepanjang masa. Drama Korea yang tayang tahun 2020 ini mencetak rating 28,37%.
Drama Korea ini menceritakan kehidupan seorang dokter medis terhormat yang tampaknya memiliki kehidupan amat sempurna. Namun di balik kesempurnaan itu, ia menemukan perselingkuhan suaminya. Drama ini menceritakan tentang pengkhianatan, pertengkaran, dan balas dendam.
Sebelum The World of Married menduduki puncak drama Korea dengan rating tertinggi, Sky Castle yang tayang pada tahun 2018 pernah menjadi drama Korea dengan rating tertinggi sepanjang masa.
Sky Castle meraih rating sebanyak 23,78%. Drama ini menceritakan kisah empat ibu rumah tangga yang tinggal pada lingkungan perumahan eksklusif bernama Sky Castle. Keempat ibu rumah tangga itu sangat ambisius untuk memasukkan anak-anaknya ke Universitas Nasional Seoul.
Drama Korea dengan rating tinggi yang selanjutnya adalah Crash Landing on You. Drama tahun 2019 ini meraihrating sebesar 21,68%
Crash Landing on You merupakan drama tentang kehidupan pewaris Korea Selatan dan seorang perwira militer Korea Utara. Keduanya bertabrakan ketika mantan mendarat ke wilayah Korea Utara setelah kecelakaan paralayang.