Uni Emirat Arab (UEA) kerap dijuluki 'Negeri Para Sultan' karena negaranya memiliki banyak fasilitas super mewah.
Julukan itu agaknya memang tepat, karena layanan transportasi udara termewah di dunia juga berasal dari UEA.
Melansir dari airportspotting.com, maskapai penerbangan nasional UEA, yakni Etihad Airways, tercatat menjual tiket pesawat termahal sedunia dengan harga sekitar Rp916,8 juta per orang.
Tiket termahal ini dijual untuk rute penerbangan dari New York ke Abu Dhabi. Penumpangnya akan duduk di suite seluas 123 kaki persegi yang didesain seperti penthouse, lengkap dengan sofa kulit, televisi layar lebar, pakaian santai, kulkas mini, sajian sampanye, kaviar, dan berbagai suguhan mewah lainnya.
Penumpang 'kelas mewah' ini juga akan mendapat tempat check-in terpisah di bandara, fasilitas VIP lounge, serta sambutan pribadi dari pilot begitu ia naik ke pesawat.
Selain UEA, ada juga maskapai lain di sejumlah negara yang menawarkan layanan udara serupa dengan harga tiket yang fantastis.
Berikut daftar 10 tiket pesawat termahal di dunia pada 2020:
New York-Abu Dhabi (Etihad Airways Residence) – US$64.000 (Rp916,8 juta)
New York-Hong Kong (Lufthansa 1st Class) – US$43.000 (Rp616 juta)
Los Angeles-Dubai (Emirates 1st Class) – US$30.000 (Rp429,7 juta)
San Francisco-Abu Dhabi (Etihad Airways) – US$28.000 (Rp401,1 juta)
New York-Beijing (Korean Air 1st Class) – US$27.000 (Rp386,8 juta)
New York-Singapura (Swiss Air First Class) – US$22.000 (Rp315,2 juta)
New York-Singapura (Virgin Atlantic Upper Class) – US$20.000 (Rp286,5 juta)
New York-Hong Kong (Cathay Pacific 777 1st Class) – US$20.000 (Rp286,5 juta)
New York-Abu Dhabi (Etihad A380 Apartments) – US$16.000 (Rp229,2 juta)
New York-Tokyo (ANA 1st Class) – US$15.000 (Rp214,8 juta)