Penulis: Vika Azkiya Dihni
Editor: Annissa Mutia
21/10/2021, 15.40 WIB
Di era teknologi yang kian maju, banyak perusahaan yang menggunakan teknologi canggih seperti robot untuk menggantikan tenaga kerja manusia. Penggunaan robot bisa membantu pekerjaan manusia menjadi lebih mudah. Dilansir dari insidermonkey.com, berikut ini 5 besar perusahaan pembuat robot dengan pendapatan terbesar di dunia.
1. Honda Motor
Honda Motor merupakan perusahaan robotik terbesar di dunia. Pendapatan yang dihasilkan perusahaan yang bermarkas di Tokyo, Jepang, ini mencapai US$ 142,4 miliar pada tahun lalu dengan kapitalisasi pasar mencapai US$ 42,6 miliar. Aset yang dimiliki perusahaan ini mencapai US$ 188,5 miliar dan mempunyai karyawan mencapai 219.722 orang.
Honda Robotics mengembangkan “robot humanoid tercanggih”, yand dikenal sebagai ASIMO (Advanced Step Innovative Mobility) dengan tujuan menciptakan robot yang akan hidup berdampingan dan berguna bagi manusia. Pada tahun 2018, Honda meluncurkan 3E-A18, robot interaktif yang mendukung aktivitas masyarakat dengan mengenali emosi dan berkomunikasi dengan ekspresi wajah, suara, dan gerakan.
2. Siemens AG
Perusahaan robotik terbesar kedua, yaitu Siemens AG. Perusahaan ini menghasilkan pendapatan mencapai $ 97,4 miliar, dengan kapitalisasi pasar sebesar US$$ 75,4 miliar. Perusahaan ini memiliki aset mencapai US$171 miliar dan jumlah karyawan sebanyak 385.000 orang.
Siemens AG merupakan perusahaan global yang berfokus pada bidang pembangkit listrik, infrastruktur bangunan pintar, dan sistem energi terdistribusi, serta otomatisasi dan digitalisasi dalam industri proses dan manufaktur. Pada tahun 2019, anak perusahaan Siemens, Siemens Healthineers mengakuisisi Corindus Vascular Robotics senilai US$ 1,1 miliar.
3. Sony (NYSE: SNE)
Perusahaan robotik asal Jepang ini menghasilkan pendapatan sebesar U$ 79,2 miliar. Nilai Kapitalisasi Pasar pada perusahaan ini sebesar US$ 78,7 miliar dan jumlah karyawan yang mencapai 114.400 orang.
Sony merancang dan mengembangkan hewan peliharaan robot yang disebut AIBO, yaitu berbentuk anjing dan memiliki kemampuan untuk berkomunikasi dengan manusia dalam banyak cara yang sama seperti hewan peliharaan hidup, tetapi tanpa perawatan yang tinggi. Harga robot AIBO ini dibanderol di bawah US$ 3.000.
4. Denso Corp
DENSO Corp bergerak di bidang manufaktur dan penjualan komponen dan sistem otomotif, produk industri, dan peralatan rumah tangga. Perusahaan ini menghasilkan pendapatan US$ 47,4 miliar dengan kapitalisasi pasar mencapai US$ 227,6 miliar.
Perusahaan yang terletak di Kariya Jepang ini memiliki karyawan sebanyak 171.992 orang dan aset yang dimiliki mencapai US$ 52,4 miliar. DENSO membuat robot industri dan pengontrol logika yang dapat diprogram yang digunakan dalam pembuatan otomatisasi pabrik. Perusahaan ini juga menyediakan produk identifikasi otomatis, pembaca kode, dan semikonduktor.
5. Midea Group
Midea Group merupakan perusahaan robotik yang terletak di Foshan, China. Perusahaan robotik ini menghasilkan pendapatan mencapai US$ 39,9 miliar dengan kapitalisasi pasar US$ 52,9 miliar. Aset yang dimiliki perusahaan ini mencapai US$ 40 miliar dan memiliki jumlah kariawan 114.765 orang.
Midea merupakan merek yang dapat diandalkan dan disegani di dunia peralatan elektronik. Saat mesin pintar dan pabrik pintar memasuki era baru produksi industri, Midea Group menawarkan inovasinya kepada industri robotika.
Midea Group mengerahkan lebih dari 800 robot dalam produksinya. Pada tahun 2016, Midea mengakuisisi KUKA, perwakilan perusahaan robotik Jerman dari Industri 4.0 sebesar US$ 5 miliar. Selain otomatisasi industri internal fasilitas perusahaan, Midea Group menawarkan solusi manufaktur untuk industri manufaktur.
(Baca: Produksi Mobil Listrik Tesla Meroket 150,9% pada Kuartal II-2021)