28/4/2017, 16.58 WIB
Badan Pusat Statistik (BPS) telah merampungkan Sensus Ekonomi 2016 (SE2016) yang dimulai sejak Mei 2016. Dari sensus tersebut, tercatat peningkatan jumlah usaha/perusahan sebesar 17,51 persen menjadi 26,71 juta usaha/perusahaan di Indonesia dibandingkan 10 tahun sebelumnya. Pulau Jawa masih mendominasi jumlah usaha/perusahaan dengan 16,2 juta usaha/perusahaan. Angka ini setara dengan 60,74 persen jumlah usaha/perusahaan di Indonesia.
Sebaran usaha/perusahaan antar pulau secara umum menunjukkan 79,35 persen terkonsentrasi di Kawasan Barat Indonesia (Pulau Sumatera dan Jawa). Selebihnya berada di Kawasan Timur Indonesia (Pulau Bali, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, Maluku dan Papua), dengan jumlah usaha/perusahaan terbanyak di Pulau Sulawesi (8,09 persen).
Selanjutnya, BPS akan melakukan sensus tahap kedua pada Agustus-September 2017 untuk mendapatkan data struktur permodalan, biaya, dan data lainnya, jadi data yang disajikan saat ini baru hasil awal.